Labuan Bajo merupakan destinasi populer di Indonesia yang memiliki segudang keindahan alam yang mempesona dan mampu menyihir siapapun untuk datang lagi dan lagi. Destinasi yang disebut-sebut sebagai gerbang menuju Taman Nasional Komodo ini sudah dijamah oleh jutaan wisatawan. Tak hanya wisatawan lokal dan nusantara saja yang menjadi Labuan Bajo sebagai tujuan liburan impian mereka, akan tetapi juga wisatawan dari berbagai negara di seluruh penjuru dunia.
Tak heran kenapa Labuan Bajo bisa menjadi primadona di mata para traveller, deretan destinasi dengan lanskap pulau dan perbukitan yang eksotis serta panorama alam bawah laut yang memukau menjadi alasan kenapa Labuan Bajo selalu menjadi pilihan ideal untuk berlibur.
Rekomendasi Destinasi Romantis di Labuan Bajo
Labuan Bajo merupakan opsi terbaik untuk liburan bersama orang terkasih. Mau itu bareng keluarga, teman, ataupun pasangan.
Berbagai pilihan destinasi wisata di Labuan Bajo sudah siap untuk memanjakan mata siapapun yang melihatnya. Yuk simak destinasi mana aja sih yang cocok dinikmati bersama pasangan untuk menciptakan kenangan romantis bak film Romeo & Juliet.
Bukit Amelia
Bukit Amelia atau kerap kali disebut dengan Amelia Sea View ini terletak di Kecamatan Komodo, Flores, NTT.
Agar dapat menikmati panorama alam 360 derajat, kamu perlu mendaki ke puncak terlebih dulu. Jalur trekkingnya pun termasuk curam dan lumayan ekstrim. Oleh karena itu siapkan perlengkapan mendaki kamu dengan matang dan selalu berhati-hati saat menanjak ya.

Setibanya di puncak, kamu akan disuguhkan lanskap dari deretan bukit-bukit kecil dengan latar belakang laut biru berpasir putih. Keindahan alam dari atas Bukit Amelia ini sangat sesuai untuk dinikmati bersama pasangan terlebih lagi saat matahari terbenam.
Bukit Cinta
Setiap sudut bumi Flores memang tidak pernah bosan menunjukkan pesonanya yang tiada tanding. Salah satunya yaitu Bukit Cinta. Dari pusat Kota Labuan Bajo, kamu hanya perlu waktu kurang lebih 10 menit perjalanan darat ke arah utara untuk sampai ke bukit ini.

Dinamai Bukit Cinta karena tempat ini selalu menjadi saksi kisah romantis pasangan muda-mudi yang berkunjung kesini. Di sekitar Bukit Cinta ini terdapat tumbuhan ilalang setinggi setengah meter yang menambah keestetikan bukit ini. Kamu bisa menyaksikan fenomena matahari terbenam yang cantik dari atas ketinggian bukit yang menambah kesan romantisme bersama pasangan. Jangan lupa untuk mengabadikan momen bersama pasangan kalian dengan berswafoto ya!
Baca Juga: Labuan Bajo – Tempat Terbaik untuk Petualangan Laut
Pink Beach
Pink Beach atau Pantai Pink merupakan salah satu destinasi pantai yang memiliki keunikan tersendiri yang menjadi daya tarik di Labuan Bajo. Jika pantai pada umumnya memiliki pasir berwarna putih atau coklat kehitaman, berbeda dengan pantai unik satu ini yang memiliki pasir berwarna merah muda atau pink. Selain itu air lautnya pun amatlah jernih sebening kristal, sangat instagramable.

Kamu bisa sekedar bersantai atau bahkan snorkeling dengan pasangan jika ingin. Pantai pink menawarkan panorama alam pantai eksotis dengan pasir pink yang lembut. Pokoknya pasangan kamu bakal betah dan gak mau pulang dari Pink Beach!
Bukit Sylvia
Bukit Sylvia juga memiliki pesona alam yang tak kalah cantik nan aesthetic dari bukit-bukit lainnya di Labuan Bajo. Letaknya yang tak jauh dari Sylvia Resort, menjadi alasan mengapa bukit ini dinamai Bukit Sylvia. Bukit Sylvia menawarkan pesona bukit bergelombang dan laut bergradasi biru kehitaman. Karena letaknya dekat dengan area pantai yang memiliki pelabuhan, kamu akan melihat aktivitas kapal berlayar. Cukup menambah keestetikan bukit ini apalagi saat senja mulai tiba.

0 Comment